Pertemuan Rutin TP PKK Kecamatan Gebang, Desa Sidoleren raih Juara 1 Lomba Toga Tingkat Kecamatan Gebang

By ADMIN 14 Feb 2025, 14:07:46 WIB Pemerintahan
Pertemuan Rutin TP PKK Kecamatan Gebang, Desa Sidoleren raih Juara 1 Lomba Toga Tingkat Kecamatan Gebang

Keterangan Gambar : Pertemuan Rutin TP PKK Kecamatan Gebang


Kecamatan Gebang, Jumat (14/2/2025) – TP PKK Kecamatan Gebang menggelar pertemuan rutin yang bertempat di Aula Kecamatan Gebang. Pertemuan ini menjadi ajang koordinasi dan evaluasi berbagai program yang dijalankan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang pemberdayaan perempuan dan keluarga.

Dalam kesempatan ini, Desa Sidoleren meraih prestasi membanggakan dengan Toga Sidowaras berhasil memenangkan Juara 1 dalam Lomba Toga TP PKK Kecamatan Gebang. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen Desa Sidoleren dalam mengembangkan dan memanfaatkan tanaman obat keluarga (Toga) untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Diharapkan keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain untuk terus mengembangkan inovasi dalam program pemberdayaan masyarakat demi mewujudkan lingkungan yang sehat dan mandiri.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment