KECAMATAN GEBANG TERIMA BANTUAN GERGAJI MESIN DARI BPBD KABUPATEN PURWOREJO

By ADMIN 15 Des 2023, 14:15:25 WIB Kegiatan
KECAMATAN GEBANG TERIMA BANTUAN GERGAJI MESIN DARI BPBD KABUPATEN PURWOREJO

Keterangan Gambar : Penyerahan Bantuan Gergaji Mesin untuk Kecamatan Gebang


Kecamatan Gebang – Senin (11/12/2023) Camat Gebang diwakili Kasi Pemberdayaan Masyarakat kecamatan Gebang Bambang Listiono Agus Prasetyo, S.Sos,MAP menerima bantuan gergaji mesin berjumlah 1 unit dari BPBD Kabupaten Purworejo.

Bantuan Gergaji mesin diserahkan langsung oleh Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Purworejo, Hariyono, S.Sos, MM di Kantor Kecamatan Gebang.

Hariyono menyampaikan, dengan diberikannya bantuan gergaji mesin untuk kecamatan Gebang semoga bisa digunakan untuk penanganan apabila terjadi kejadian bencana alam yang memerlukan alat gergaji mesin di wilayah kecamatan Gebang.

“Dengan diberikananya bantuan gergaji mesin semoga dapat membantu penanganan bencana yang memerlukan gergaji mesin, misalnya seperti pohon tumbang yang menutup jalan ataupun pohon roboh yang menimpa rumah warga” kata Bambang Listiono.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment