PELANTIKAN DAN PENGUKUHAN PENGURUS POLOSORO KECAMATAN GEBANG

By ADMIN 24 Agu 2020, 10:01:57 WIB Pemerintahan
PELANTIKAN DAN PENGUKUHAN PENGURUS POLOSORO KECAMATAN GEBANG

Keterangan Gambar : Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Polosoro Kecamatan Gebang


Dengan menerapkan protokol kesehatan penanganan Covid 19, pada hari Rabu tanggal 19 Agustus 2020 bertempat di Pendopo Kecamatan Gebang, Camat Gebang mengukuhkan Pengurus Polosoro Kecamatan Gebang untuk masa bhakti 2020 -2023.

Sebelumnya Ketua dan Pengurus Polosoro Kecamatan Gebang terlebih dahulu di lantik oleh Ketua Umum Polosoro Kabupaten Purworejo Suwarto.

Kepala Desa Winong Kidul Kecamatan Gebang, Suprapto akan memimpin kepengurusan Polosoro Kecamatan Gebang dengan dibantu oleh beberapa seksi.

Dalam sambutannya Camat Gebang menyampaikan beberapa perubahan yang sangat mendasar terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan desa. Karena itu setiap Kepala Desa harus selalu mencermati dan mempelajari peraturan perundangan-undangan yang baru terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan desa.

Hadir dalam pelantikan Polosoro Forkompimcam dan Kepala UPT se-Kecamatan Gebang serta perwakilan Perangkat Desa dari setiap Desa.

Sementara itu Suprapto mengatakan dengan dukungan dan kerjasama dari semua Anggota Polosoro dirinya menyatakan siap untuk memimpin kepengurusan Polosoro Kecamatan Gebang.

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment