PENGEDALIAN HAMA WERENG COKLAT DI DESA BENDOSARI

By administrator 22 Mei 2020, 08:58:51 WIB Kegiatan
PENGEDALIAN HAMA WERENG COKLAT DI DESA BENDOSARI

Keterangan Gambar : Pengendalian Hama Wereng di Lahan Pertanian Desa Bendosari


Sehubungan banyaknya serangan hama wereng coklat maka Pemerintah Desa Bendosari bersama Gapoktan Desa Bendosari di bawah pendampingan POPT dan Penyuluh Pertanian Gebang mengadakan gerakan pengendalian hama wereng pada hari Rabu tanggal 20 Mei 2020 dimulai pukul 06.30, dipilih waktu pagi hari karena Biasanya hama wereng masih berada pada rumpun padi.

Lahan pengendalian seluas 3 Ha dengan tanaman padi jenis varietas IR64 umur rata tanaman 10 hari. Pestisida yang digunakan APH BB (Agensia Pengendali Hayati Beauveria) bantuan dari LPH PT Temanggung.

Koordinator PPL Gebang Rubingati mengatakan bahwa dari hasil pengendalian rata-rata ditemukan 10 – 15 hama wereng per rumpun padi.

Diharapkan dengan pengendalian ini tanaman padi dapat diselamatkan dan panen dapat melimpah




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment