Ujian Perangkat Desa Mlaran

By administrator 16 Jun 2020, 11:29:26 WIB Pemerintahan
Ujian Perangkat Desa Mlaran

Keterangan Gambar : Ujian Perangkat Desa Mlaran


Pemerintah Desa Mlaran melalui Tim Pelaksana Pengangkatan Perangkat Desa Mlaran telah membuka pendaftaran, menjaring serta menetapkan pendaftar yang memenuhi persyaratan untuk mengikuti tahapan ujian. Menurut Ketua Tim Pelaksana Pengangkatan Perangkat Desa Mlaran, Supriyanto bahwa terdapat 11 calon perangkat yang akan mengikuti tahapan ujian dengan perincian untuk Jabatan Kasi Tata Pemerintahan 5 Calon Perangkat, Kepala Dusun 2 dan Kepala Dusun 4 masing-masing 3 calon perangkat.

      Menurut Tim Penguji, ujian yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 11 Maret 2020. Materi ujian untuk jabatan Kasi Pemerintahan meliputi ujian tertulis, ujian kemampuan mengoperasikan komputer  serta ujian teknis yang menunjang pelaksanaan tugas sebagai perangkat, sedangkan untuk jabatan Kepala Dusun hanya mengikuti ujian ujian tertulis dan ujian teknis yang menunjang pelaksanaan tugas sebagai perangkat.

          Setelah pelaksanaan ujian yang dihadiri oleh Forkompimcam Gebang ini maka dilakukan perangkingan, dengan hasil rangking pertama untuk Calon Perangkat Desa dengan Jabatan Kasi Tata Pemerintahan Hadi Ngabdul Azis, S.Pd dengan nilai 114,80 point, Kepala Dusun 2 rangking pertama Devti Febriani dengan nilai 89.30 point dan Kepala Dusun 4 Hasim dengan nilai 88.00 point. Selanjutnya Calon Perangkat dengan rangking tertinggi ini akan diusulkan oleh Tim Pelaksana Pengangkatan Perangkat Desa Mlaran kepada Kepala Desa Mlaran untuk diambil sumpahnya serta dilantik dan ditetapkan menjadi perangkat desa Mlaran




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment