Pengambilan sumpah dan pelantikan Panwaslu Kelurahan/Desa Se Kecamatan Gebang.

By administrator 16 Mar 2020, 15:48:09 WIB Kegiatan
Pengambilan sumpah dan pelantikan Panwaslu Kelurahan/Desa Se Kecamatan Gebang.

Keterangan Gambar : Pengambilan sumpah dan pelantikan Panwaslu Kelurahan/Desa Se-Kecamatan Gebang


Kecamatan Gebang - Suksesnya pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Purworejo diperlukan peran serta aktif masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya secara baik dan benar sesuai  hati nuraninya masing-masing. 

Dan tak kalah pentingnya adalah Lembaga pengawasan yang dalam hal ini dimandatkan kepada Pengawas Pemilu baik dari Tingkat Kabupaten, Kecamatan maupun Kelurahan atau Desa. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Kecamatan Gebang mewakili Camat Gebang dalam sambutannya pada acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Pengawas Pemilu Kelurahan dan Desa Se-Kecamatan Gebang pada hari Sabtu tanggal 14 Maret 2020 bertempat di Aula SD Bendosari.

Sebanyak 25 Pengawas Pemilu Kelurahan dan Desa Se-Kecamatan Gebang diambil sumpahnya serta dilantik oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Gebang, Hadi Ngabdul Azis, S.HI. Menurut Ketua Panwaslu Kecamatan Gebang mereka akan bertugas mengawasi pelaksanaan pemilu di wilayah Kelurahan atau Desanya masing-masing, untuk sebelum melaksanakan tugas panwaslu Kelurahan dan Desa ini akan mengikuti serangkai bimbingan teknis dengan nara sumber baik dari Panwaslu Kecamatan maupun Bawaslu Kabupaten Purworejo




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment