Kenduri Agung dan Doa Bersama Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo

By ADMIN 07 Feb 2025, 14:50:33 WIB Pemerintahan
Kenduri Agung dan Doa Bersama Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo

Keterangan Gambar : Kenduri Agung dan Doa Bersama dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke-194


Kecamatan Gebang- Pada hari Jumat, 7 Februari 2025, di Aula Kecamatan Gebang, telah dilaksanakan Kenduri Agung dan Doa Bersama dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo Tahun 2025. Acara ini dihadiri oleh Forkompimcam, perwakilan kepala desa, serta perangkat desa se-Kecamatan Gebang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang sejarah Kabupaten Purworejo serta mendoakan keberkahan dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, peringatan ini diharapkan dapat memperkuat ikatan sosial serta meningkatkan rasa memiliki terhadap daerah yang dicintai.

Sebagai bagian dari rangkaian peringatan, Camat Gebang melakukan prosesi pemotongan tumpeng yang kemudian diserahkan kepada Ketua Bergodo Kecamatan Gebang. Tradisi ini melambangkan rasa syukur dan harapan akan kemajuan serta kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Kecamatan Gebang.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment