PELETAKAN BATU PERTAMA PEMBANGUNAN NU MART DAN GEDUNG PERTEMUAN MWC NU KECAMATAN GEBANG

By ADMIN 26 Jan 2023, 14:54:27 WIB Pemerintahan
PELETAKAN BATU PERTAMA PEMBANGUNAN NU MART DAN GEDUNG PERTEMUAN MWC NU KECAMATAN GEBANG

Keterangan Gambar : Sekretaris Camat Gebang meletakkan batu pada pembangunan awal Gedung MWC NU Gebang


Kecamatan Gebang – Camat Gebang diwakili Sekretaris Camat Gebang Wan Iman Setiyawan, SE,MM menghadiri peletakan batu pertama pembangunan NU Mart dan Gedung Pertemuan MWC NU Kecamatan Gebang yang berlokasi di desa Mlaran Kecamatan Gebang Kabupaten Purworejo pada Kamis tanggal 26 Januari 2023.

Dalam kesempatan itu Wan Iman Setiyawan menyampaikan selamat atas dimulainya pembangunan Gedung MWC NU Kecamatan Gebang. “Mudah-mudahan proses pembangunan gedung ini akan terlaksana dengan lancar dan bisa segera digunakan untuk kegiatan sosial keagamaan,” ungkapnya.

Pimpinan doa dan Peletakan Batu pertama oleh K.H. Achmad Chalwani Nawawi, dilanjutkan peletakan batu berikutnya oleh Sekretaris Camat Gebang, Wan Iman Setiyawan, SE,MM.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pengurus Cabang NU Kabupaten Purworejo, MWC NU Kecamatan Gebang, Forkompimcam Gebang, Pengurus ranting NU Desa dan Keluraha se-Kecamatan Gebang, banser, fatayat NU dan Tokoh masyarakat desa.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment