Sekcam Gebang Heni Susanti, SE Hadiri Halal Bihalal Paguyuban Pedagang Pasar dan Warga Desa Gebang

By administrator 15 Apr 2025, 15:17:14 WIB Pemerintahan
Sekcam Gebang Heni Susanti, SE Hadiri Halal Bihalal Paguyuban Pedagang Pasar dan Warga Desa Gebang

Keterangan Gambar : Sambutan Kapaolsek Gebang pada acara Halal Bihalal


Kecamatan Gebang – Sekretaris Kecamatan Gebang, Heni Susanti, SE, menghadiri kegiatan Halal Bihalal Paguyuban Pedagang Pasar Gebang bersama masyarakat Desa Gebang, yang diselenggarakan pada hari Minggu, 13 April 2025.

Acara yang berlangsung hangat dan penuh keakraban ini menjadi ajang silaturahmi antara para pedagang, tokoh masyarakat, serta warga sekitar, dalam suasana Idulfitri yang penuh berkah. Dalam sambutannya, Heni Susanti menyampaikan pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan antarwarga, khususnya dalam lingkungan pasar yang menjadi pusat kegiatan ekonomi masyarakat.

"Halal bihalal seperti ini tidak hanya mempererat tali silaturahmi, tetapi juga memperkuat sinergi antara pedagang, masyarakat, dan pemerintah dalam membangun lingkungan yang harmonis," ujar Heni Susanti.

Kegiatan ini juga diisi dengan ramah tamah, tausiyah singkat, serta doa bersama. Kehadiran para tokoh masyarakat dan jajaran pemerintahan desa turut menambah kekhidmatan acara, yang berlangsung dengan lancar dan penuh nuansa kebersamaan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment